Salah satu indikator sekolah unggulan adalah sekolah tersebut dapat menjadi sekolah piloting yang dapat dijadikan sebagai inspirasi bagi sekolah atau lembaga pendidikan yang lain. Indikator tersebut telah dimiliki oleh SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa.
Kami s, 24/11/22 salah satu sekolah di Kalimantan Timur tepatnya SMA Karakter Bangsa (Islamic Boarding School) Kabupaten Kutai Kartanegara mengunjungi SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa dalam rangka studi tiru. Pada kesempatan tersebut SMA Karakter Bangsa diwakili langsung oleh Ketua Yayasan, Kepala Sekolah, 2 orang gur serta 4 orang peserta didik yang juga selaku pengurus OSIS.
Penyambutan rombongan studi tiru selain disambut langsung oleh Kepala SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa Ust. Hairil Takbir, S.Pd. bersama manajamen unit dan pengurus OSIS, turut dibersamai oleh Direktur Yayasan Al-Fityan Cabang Gowa Ust. Muhammad Fauzi Rahman, Lc. serta pengawas Bina SMAIT Al-Fityan School Gowa Bapak Drs. H. Muhammad Hasbi, S.Pd.,M.Pd.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMA Karakter Bangsa Ust. Bimansyah, S.Pd., menyampaikan bahwa sekolah yang telah lama ingin dikunjungi di Sulawesi Selatan adalah SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa dalam rangka Studi Tiru, mendapatkan inspirasi baru yang kira-kira dapat dijadikan pondasi program di sekolahnya. Salah satu tujuannya adalah study implementasi kurikulum dan sistem penilaian serta pengelolaan dan pengembangan program OSIS di SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa.
Dilanjut oleh Direktur dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan rombongan SMA Karakter Bangsa serta memperkenalkan sekilas terkait dengan profil Yayasan Al-Fityan School Cabang Gowa. Untuk mengakses info lebih lanjut terkait pendafataran dan biaya masuk silahkan klik disini www.fityangowa.sch.id
Ingin tahu Info PPDB
☎️ No kontak PPDB Al-Fityan School Gowa TP 2023-2024 :
TK 085226718868
SD 08114446877
SMP 082189110066
SMA 085242487503
PESANTREN 081343539546
YYS +62 812-4130-6460