GOWA, 14-28 Oktober 2024- SMP Islami Al-Fityan mengikuti lomba yang diadakan oleh Sekolah Cendekia BAZNAS dengan ajang Internasioanal Zakat Education Festival (IZEFEST) yang dikuti oleh peserta dari tingkat SMP dan SMA sederajat, sebanyak 1862 peserta dari 270 Sekolah dan beberapa Negara diantaranya yaitu Indonesia, Malaysia, Nigeria, Afrika, dan Tanzania.
Ize Fest ini merupakan kegiatan di tahun ke-8, dimana perlombaan ini dirancang untuk peserta didik di Sekolah Cendekia BAZNAS dengan menggandeng Zan Coastal Academy by Afrika pada Cambridge Internasional School. Berbagai lomba diantaranya adalah OZAM (Olimpiade Zakat dan Matematika), Spelling Bee, Speech, Petanque, Pramuka dan Fotografi. Namun SMP Islami Al-Fityan School Gowa hanya mengikuti dua cabang lomba yakni Spelling Bee dan Speech.
Spelling Bee adalah kompetisi dimana peserta harus mengeja sekumpulan kata dengan benar. Biasanya kompetisi ini diadakan dalam bahasa inggris. Sedangkan Speech merupakan salah satu aktivitas yang bisa mengasah kemampuan public speaking seseorang. Skill atau kemampuan berpidato yang baik tentu audiens akan memberikan respon alias feedback yang positif. Pidato dalam bahasa inggris disebut english speech sebuah pembicaraan yang diberikan kepada audiens, baik secara formal ataupun informal.
SMP Terbaik di Kabupaten Gowa mengikutsertakan peserta didik untuk ajang perlombaan guna untuk mengasah soft skill, keterampilan, kepercayaan diri, melatih untuk dapat berpikir kritis, mampu memecahkan masalah dan belajar untuk mengambil keputusan. Serta dengan mengikuti perlombaan peserta didik mempunyai pengalaman yang begitu berharga sebab mampu mengeluarkan bakat peserta didik yang tertanam selama ini.
Perlombaan ini dimulai dengan Technical Meeting (14/10), kemudian lanjut perlombaan Spelling Bee melalui Zoom Meeting sambil menutup mata mulai dari babak penyisihan, semi final dan final. Sedangkan untuk perlombaan Speech diadakan melalui zoom sambil merekam speech dalam bentuk video kemudian dikirimkan ke link dan diadakan seleksi yang begitu ketat hingga akhir dari perlombaan diumumkan pada Senin, 28 Oktober 2024 pukul 21.00 Wita dan hasilnya tiga peserta didik meraih juara.
Berikut daftar nama siswa yang berasal dari SMP unggulan Al-Fityan School Gowa sebagai pemenang lomba difinal English Speech dan Spelling Bee IZE-Fest 2024 pada lomba tingkat internasional, yaitu:
1. Juara 1 pada Lomba Spelling Bee oleh ananda Amal Khalifah Ilahi kelas IX B
2. Juara 2 pada Lomba Spelling Bee oleh ananda Ayrani Fayza Radhiya kelas VIII E
3. Juara 2 pada Lomba Speech oleh ananda Keysha Aqeela Shafa Syazana kelas IX D
“Pertama kalinya, kami mengikuti perlombaan berbasis internasional yang akhirnya kami juara 2 pada event Speech. Pada Pengumuman yang berlangsung secara live di youtube malam Senin, 28 Oktober 2024. Perasan kami campur aduk, takut Gagal. pas dengar pengumuman ada nama Keysha Aqeela Shafa Syazana juara dua speech internasional spontan kami teriak karena tidak menyangka nama kami masuk dalam deretan nama yang masuk juara”. Ucap Keysha si gadis manis yang memiliki lesung pipi.
“Dalam Perlombaan, Kita jangan pernah tanggung dalam berusaha karena yang kalian akan peroleh pasti tidak maksimal. Serta jangan pernah peduli dan terpancing amarah terkait apa yang dilakukan lawanmu, sebab yang terpenting itu bagaimana kita mampu mengembangkan kemampuan yang ada pada diri sendiri”. Tutur Samiyawati selaku PJ Unggulan.
Ingin anak ayah dan bunda seperti mereka? Ayo daftarkan ke website resmi kami di www.fityangowa.sch.id
#sekolahpenggerak
#sekolahadiwiyata
#sekolahunggulan
#smpislamalfityan
#smpislamialfityan
#smpterbaikdikabupatengowa
#izefest8th