Pramuka SMAIT Al-Fityan School Gowa Taklukkan Lembah Lohe

Gowa, 23-25 Mei 2024 – Sebanyak 13 orang anggota Pramuka SMA Islam Terpadu Al-Fityan School Gowa mengikuti kegiatan Cross Nature, sebuah kegiatan jelajah alam yang melibatkan pendakian ke kaki Gunung Bawakaraeng. Kegiatan ini dilaksanakan di Danau Tanralili dan Lembah Lohe, Kecamatan Parigi, Kabupaten Gowa.

SMAIT Terdepan

### Hari Pertama: Perjalanan Menuju Danau Tanralili

Kegiatan dimulai pada tanggal 23 Mei 2024, dimana seluruh peserta berkumpul di basecamp untuk melakukan registrasi. Pukul 20.00, rombongan mulai berangkat menuju Danau Tanralili. Perjalanan yang memakan waktu hingga pukul 01.00 tersebut memerlukan waktu lebih lama karena seluruh peserta akhwat adalah pemula dan harus menyesuaikan diri dengan beban carrier di punggung mereka. Meskipun melelahkan, setibanya di Danau Tanralili, keindahan dan kesejukan pemandangan danau berhasil mengobati rasa lelah mereka.

 

### Hari Kedua: Menuju Lembah Lohe dan Pelantikan

 

Pada pagi hari tanggal 24 Mei, setelah melakukan packing, perjalanan dilanjutkan menuju Lembah Lohe. Rombongan terakhir tiba di Lembah Lohe pada pukul 17.00. Malam harinya di Lembah Lohe diisi dengan kegiatan Renungan Malam dan Pelantikan Penegak Bantara dan Laksana. Dari seluruh peserta, 3 orang dilantik menjadi Penegak Bantara dan 4 orang dilantik menjadi Penegak Laksana. Momen pelantikan di ketinggian 1917 mdpl menjadi kebanggaan tersendiri bagi para peserta.

 

### Hari Ketiga: Upacara Penutupan dan Kembali ke Basecamp

 

Pada pagi hari tanggal 25 Mei, kegiatan diakhiri dengan upacara penutupan. Sebelum meninggalkan Lembah Lohe, peserta mengabadikan momen dengan mengambil gambar. Rombongan meninggalkan Lembah Lohe pada pukul 11.00 dan tiba kembali di pos registrasi pada pukul 15.00.

 

Suasana di Lembah Lohe yang sangat dingin namun menyejukkan, dengan panorama indah yang dialiri sungai-sungai kecil dengan air yang amat jernih, menambah kesan mendalam bagi seluruh peserta. Kegiatan Cross Nature ini tidak hanya memberikan pengalaman menjelajah alam, tetapi juga momen berharga dalam perjalanan Pramuka mereka. Untuk mendapatkan berbagai infor   masi terbaru kami silahkan follow atau invite akun media sosail kami (facebook, twitter, instagram, tiktok, google bisnisku) dengan kata kunci Al Fityan School Gowa atau melalui website resmi kami di https://fityangowa.sch.id/.

 

Jangan lewatkan info-info SMAIT Al-Fityan School Gowa

ℹ️ig : @alfityangowa

⏬fb : Al-Fityan School Gowa

▶️Youtube : AlFityanSchoolGowa

⏏️Twitter : alfityanschoolgowa

 

#sekolahislam #sekolahunggul #sekolahkeren #sekolahinspirasi #pramukaindonesia #afisgoscout #pramukaupdate

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *