Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum penting bagi umat Islam secara umum dan terkhusus kepada peserta didik SMP Unggulan Al-Fityan School Gowa untuk mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW. Acara yang dilaksanakan pada (23/9/24) ini bukan hanya sekedar perayaan, tetapi juga sarana memperdalam kecintaan terhadap Rasulullah SAW dan mengambil teladan dari akhlak serta perjuangan beliau dalam menyebarkan ajaran Islam. Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta didik SMP Islami Al-Fityan School Gowa dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT dan meneladani kehidupan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah
1. Menyegarkan kembali ingatan dan kecintaan umat Islam kepada Nabi Muhammad SAW.
2. Mengambil hikmah dari perjuangan dan akhlak Nabi Muhammad SAW.
3. Meningkatkan semangat keagamaan serta ukhuwah Islamiyah di kalangan umat Islam.
4. Menyemarakkan syiar Islam di lingkungan sekolah melalui kegiatan keagamaan.
Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Pembukaan acara dimulai dengan persembahan nasyid dari peserta didik unit SDIT, SMPIT dan SMAIT Al-Fityan School Gowa dilanjutkan dengan sambutan direktur Al- Fityan School Gowa Ust. Muhammad Fauzi Rahman, Lc. Setelah sambutan direktur dilanjutkan dengan ceramah yang dibawakan oleh Ust. Dr. H. Rahman Qoyyum, SH., Ma. Dengan tema “Menjadi manusia pilihan dengan memilih teladan yang benar dari Nabi SAW”. Setelah ceramah, acara dilanjutkan dengan shalawat dan doa bersama yang dipimpin oleh oleh Ust. Dr. H. Rahman Qoyyum, SH., Ma. Seluruh peserta tampak antusias dalam mengikuti setiap rangkaian acara.
Tak kalah menariknya dari kegiatan ini dilaksanakan pula lomba kisah Nabi Muhammad SAW dan Rangking 1 antar peserta didik SMP Islami Al-Fityan School Gowa yang berlangsung dengan meriah dan penuh semangat.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SMP Islam Terbaik di Kabupaten Gowa ini berlangsung dengan sukses dan memberikan banyak manfaat, terutama dalam membangkitkan semangat keagamaan dan meneladani akhlak Rasulullah SAW. Semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun dan menjadi wadah untuk mempererat ukhuwah serta meningkatkan keimanan para Guru dan peserta didik.
Jangan lewatkan info-info TKIT, SDIT, SMPIT, dan SMAIT Al-Fityan School Gowa.
ℹ️g : @alfityangowa
⏬fb : Al-Fityan School Gowa
️Youtube : AlFityanSchoolGowa
⏏️Twitter : alfityanschoolgowa
⬆️Tiktok : alfityanschoolgowa
#sekolahislami #sekolahunggul #sekolahkarakter #sekolahterdepan #sekolah berprestasi