Makassar, 17 November 2024- SMP islami Al-Fityan Turnament Nasional Pencak Silat Tapak Suci Rektor UIN Alauddin Makassar Cup VII 2024 yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci UIN Alauddin Makassar dari tanggal 13-17 November 2024 yang dihadiri 685 orang peserta dari 68 Kontingen dari berbagai daerah di Indonesia, Khusus Kategori Pra Remaja yakni ada 368 Orang Peserta
Persiapan yang mereka lakukan sekitar tiga bulan, selanjutnya dibentuklah kepanitiaan dan membuat konsep pertandingan dengan mengundang seluruh cabang tapak suci yang ada di wilayah Indonesia”. Tutur Taufik Hidayat selaku pengarah kegiatan tapak suci.
Febrianti mengatakan bahwa untuk melaksanakan perlombaan ini, yang mana perlombaan hanya di adakan 2 tahun sekali dengan jenis perlombaan ada 2 yakni fighter dan seni cabang tapak suci ini cukup memakan waktu yang panjang mulai dari pencarian sponsor, pembuatan proposal pengajuan dan persiapan lainnya serta cabang dalam turnamen ini ada lima jenis, pra usia dini, pra remaja, pra remaja, remaja dan dewasa.
“Berharap kepanitian ini bisa lebih baik dari sebelumnya, serta terkhusu kepada unit kegiatan mahasiswa (UKM) Tapak Suci UIN Alauddin Makassar bisa lebih baik lagi” pungkasnya.
“Menjalin Silaturahmi dalam Bingkai Kompetisi dengan Semangat Sportivitas dan Berakhlak Mulia” tema Turnamen kali ini.
SMP islami Al-Fityan School Gowa mengikuti sebanyak 2 cabang lomba yang ada di Turnamen Nasional Pencak Silat Tapak Suci Rektor UIN Alauddin Makassar Cup VII. Peserta didik yang berasal dari SMP unggulan Al-Fityan School Gowa dapat meraih Juara pada lomba tingkat nasional, yaitu:
1. Juara 3 (Medali Perunggu) pada Lomba Kategori Seni Tunggal Bersenjata Pra Remaja Putri oleh ananda Ratu Almira Zulfa Agra Susilo kelas VIII E
2. Juara 3 (Medali Perunggu) pada Lomba Tanding Kelas F Putri Pra Remaja oleh ananda A. Aulia Sarah Dzakiyah kelas VII C
“Besok jadwal pembukaan lomba pra remaja baru hari ini di infokan mengantikan teman. Alhamdulillah sangat bersyukur bisa mendapatkan medali perunggu di turnamen nasional pencak silat tapak suci rektor UINAM Cup VII pada kelas tandang F putri pra remaja. Tentu ini adalah pengalaman pertama SMP unggulan Al-Fityan bertanding di turnamen tapak suci. Maka tentu kami termotivasi untuk bisa ikut berkompetisi lagi dimasa yang akan datang. Ini menjadi semangat untuk kami agar lebih giat lagi berlatih tapak suci” Ucap Gadis Manis, A. Aulia Sarah Dzakiyah.
“Pencapaian ini memotivasi kami untuk terus berusaha san meraih prestasi yang lebih tinggi lagi dan prestasi ini adalah hasil dari kerja keras dan do’a. Terima kasih kepada semua yang telah membantu kami” tutur gadis yang suka tersenyum, Ratu Almira Zulfa Agra Susilo.
“Sabar dalam perlombaan itu menang, ketika tamak maka akan rugi, marah pasti kalah, dan yang baik akan selalu diuji. Pesilat pasti merasakan lelah, tetapi pesilat itu tidak mudah menyerah serta jangan pernah jadikan ilmu silat yang kalian miliki itu untuk melukai orang lain tapi gunakanlah untuk melindungi orang lain”. tutur Samiyawati selaku PJ Unggulan.
#sekolahpenggerak
#sekolahadiwiyata
#sekolahunggulan
#smpislamalfityan
#smpislamialfityan
#smpterbaikdikabupatengowa